
JalatrangNews; Kompetisi bergengsi Deepening Desa BRILiaN 2025 yang diinisiasi oleh Bank BRI bekerja sama dengan Atourin, platform marketplace desa wisata terkemuka, telah mencapai puncaknya. Setelah melalui seleksi ketat dari 106 desa wisata di seluruh Indonesia, 10 desa terbaik akhirnya dinobatkan sebagai pemenang. Pengumuman ini dilakukan secara virtual melalui Zoom Meeting di Jakarta pada Kamis (17/07/2025) kemarin.
Desa Wisata Jalatrang Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis Jawa Barat, masuk ke dalam 10 Desa terbaik dalam pengumuman tersebut. Mengikuti zoom dalam perjalanan Pulang setelah menghadiri acara Sunda Karsa Fest Karya Kreatif Jawa Barat 2025, Ketua Pengelola Desa Wisata Jalatrang, Elsa Nuari Hardiana, A.Md.AK., sangat sumringah ketika menyaksikan pengumuman melalui zoom atas keberhasilan Desa wisata Jalatrang masuk di 10 besar. Di salah satu Rumah Makan yang ada di kota Bandung, beliau menghaturkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Jalatrang, Pengelola Desa Wisata Jalatrang, Bumdes Nusa Cahaya Desa Jalatrang, KWT se Desa Jalatrang, Objek Wisata Desa Jalatrang, para pelaku UMKM, dan seluruh masyarakat yang terlibat. Selain itu juga, ucapan terima kasih disampaikan untuk pihak BRI dan atourin yang selalu membimbing dan membina Desa wisata Jalatrang sehingga mendapatkan hasil yang maksimal, tak lupa untuk Kak Gunawan selaku Fasilitator untuk Desa Wisata Jalatrang yang selalu memberikan support ke kami.
"Terima kasih kami sampaikan kepada semua pihak yang telah menghantarkan Desa Wisata Jalatrang meraih Nilai tertinggi tingkat Nasional dalam ajang Deepening Desa Wisata Brilian 2025, semoga ini merupakan titik awal untuk menjadikan masyarakat Desa Jalatrang lebih sejahtera. Tanpa Kekompakan dan kebersamaan hal yang sangat mustahil kita akan mencapai prestasi ini. Hatur nuhun kasadayana." kata Elsa Nuari Hardiana di sela-sela perjalananya kepada team Media Jalatrang.
Program Deepening Desa BRILiaN 2025 sendiri merupakan kelanjutan dari inisiatif Desa BRILiaN Bank BRI. Program ini berfokus pada peningkatan kualitas dan daya saing desa melalui beragam pelatihan dan pendampingan intensif, khususnya dalam pengembangan potensi desa wisata.
Konten ini telah tayang di tvdesanews.id dengan judul "Inilah 10 Pemenang Deepening Desa BRILiaN 2025 - TV DESA News"
Team_Media; Nurhalim
Tinggalkan Komentar